Portalnya Informasi harga laptop, smartphone, gadget, handphone termurah, terbaik dan terbaru

Harga Smartphone Sony Xperia E3, Handphone LTE Dual Sim Terbaru

Harga Smartphone Sony Xperia E3 – Saat ini Sony menguasai sebagian besar pasaran Smartphone di Indonesia. Berbagai perangkat elektronik dan gadget besutan dari Sony khususnya Smartphone memang sudah tersebar luas pasarannya dari Sabang sampai Merauke. Sony selain memproduksi Smartphone Sony Xperia Z3 yang dibandrol dengan harga yang mahal, perusahaan dari Jepang ini juga memproduksi Sony Xperia E3 yang dibandrol dengan harga 2 jutaan saja.

Sony Xperia E3 dihadirkan dengan 2 model yang berbeda, versi single sim dan dual sim. Kedua smartphone ini dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu 2 jutaan saja. Dari segi komponennya Sony Xperia E3 telah dibekali dengan komponen hardware terbaik di kelasnya, yaitu menggunakan processor Quad Core, RAM 1 GB serta menggunakan OS Android Kitkat 4.2.2.

Seri Xperia E3 dibekali dengan desain yang ramping dan ringan, dengan desainyan ini anda akan lebih mudah mengoperasikannya walaupun dengan satu tangan, hal ini juga akan memberikan pengalaman terbaik saat menggunakan ponsel Sony. Layar yang diberikan juga cukup kecil yaitu seluas 4.5 inch dan sudah dilengkapi dengan kaca anti gores Shatter Proof Glass. Xperia E3 juga sudah didukung dengan jaringan 4G yang sangat jarang ditemui pada smartphone murah harga 2 Jutaan. Bukan hanya itu saja, selain kelebihan yang saya katakan diatas, masih banyak lagi kelebihan lainnya, maka silahkan untuk membaca review Smartphone Sony Xperia E3 ini sampai akhir.

Harga Smartphone Sony Xperia E3

Spesifikasi Smartphone Sony Xperia E3 

  • Dimensi : 137.1 x 69.4 x 8.5 mm 
  • Berat : 143.8 g 
  • Layar : IPS LCD capacitive touchscreen, 480 x 854 pixels, 4.5 inches (~218 ppi pixel density) Shatter proof glass 
  • Memory Internal : 4 GB 
  • Memory Eksternal : microSD, up to 32 GB 
  • Ram : 1 GB 
  • Internet : HSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.8 Mbps; LTE, Cat4, 50 Mbps UL, 150 Mbps DL 
  • Konektivitas : Wi-Fi 802.11 b/g/n, DLNA, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0 with A2DP, microUSB v2.0, USB On-the-go, NFC 
  • OS : Android OS, v4.4.2 (KitKat) 
  • CPU : Qualcomm MSM8226-2 Snapdragon 400, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 
  • GPU : Adreno 305 
  • Kamera Belakang : 5 MP, 2592 х 1944 pixels, autofocus, LED flash, Video 1080p@30fps 
  • Kamera Depan : VGA 
  • Beterai : Non-removable Li-Ion 2330 mAh 
  • Fitur : ClearAudio+ 

Desain dan Layar

Layar anti gores yang dimiliki Sony Xperia E3 memiliki kekuatan layaknya Gorilla Glass. Berbekal dengan layar selebar 4.5 inch, dapat menghasilkan tampilan yang beresolusi 480 x 845 pixels. Meskipun resolusinya tergolong rendah, tetapi Xperia E3 menawarkan kelebihan pada layarnya yang cukup kuat, selain itu juga mempunyai body yang tipis yaitu 8.5 mm dengan berat 143 gram saja. Desain yang dimiliki juga cukup cantik dan elegan, pilihan warnanya pun telah disediakan beberapa opsi antara lain warna hitam, putih, kuning dan copper.

Harga Sony Xperia E3
Harga Sony Xperia E3

Processor dan RAM

Ponsel Sony Xperia E3 telah dibekali dengan processor Quad Core yang berkecepatan 1,2 Ghz. Processor ini telah menggunakan Chipset dari Qualcomm yang berseri Snapdragon 400, yang memiliki 4 core atau 4 inti pemrosesan secara terpisah untuk menghemat pemakaian daya baterai. Selain itu, juga telah ditanamkan RAM berukuran 1 GB dan GPU Adreno 302 untuk menambah performa kegiatan multitasking dan grafis.

Kemudian untuk tampilan user interface yang digunakan Xperia E3 menggunakan OS Android Kitkat 4.4.2 yang dipercaya memiliki kemampuan multitasking yang lebih baik. Dan untuk penyimpanan daya, Sony Xperia E3 menggunakan baterai Li-Ion yang berukuran 2330 mAh yang dapat bertahan hingga 7 jam jika digunakan untuk menonton video.

Handphone sony ini juga telah dibekali dengan penyimpanan internal yang berkapasitas 4 GB, dan dapat ditambah dengan menggunakan memory eksternal microSD hingga 32 GB. Kapasitas internal ini sangat mempengaruhi kinerjanya, sehingga saat mendownload game Android dari Playstore usahakan agar memory internalnya tidak habis.

Dukungan LTE dan NFC

Walaupun harga smartphone Sony Xperia E3 murah, tetapi ponsel ini tetap dibekali dengan fitur yang canggih. Ponsel ini mengandalkan fitur One-Touch yang mengandalkan konektivitas NFC. Fitur ini akan mempermudahkan anda terhubung dengan perangkat lain seperti Smartwear, Smartwatch milik Sony atau dapat juga dihubungkan dengan speaker wireless atau headset yang berkemampuan NFC atau perangkat lain yang memiliki terknologi NFC.

Sony juga membekali Sony Xperia E3 dengan konektifitas internet yang super cepat pada jaringan LTE. Dan untuk masalah konektifitas yang lain, Xperia E3 dapat dikatakan sangat lengkap dikelasnya, karena anda dapat memilih 2 versi ponsel yaitu versi single sim atau dual sim. Kedua ponsel ini memiliki fitur yang sama yaitu Bluetooth V4, GPS, Wifi, USB OTG da juga teknologi Glonass.

Kamera

Resolusi kamera yang dibawanya dapat menghasilkan video yang beresolusi Full HD 1080p dengan menggunakan kamera utama berlensa 5 MP. Meskipun terbilang kecil, tetapi kamera tersebut dapat menghasilkan video dengan kualitas yang terbaik. Lalu dalam hal kualitas foto, gambar yang dihasilkan cukup tajam dan terang, karena telah didukung teknologi LED Flash dan Autofocus. Jika anda ingin mencoba menghasilkan foto dengan kualitas professional anda juga dapat mencoba menu HDR yang telah disediakan.

Harga Sony Xperia E3
Harga Sony Xperia E3

Tetapi Sony Xperia E3 juga memiliki kelemahan pada kamera yang terletak di depan. Karena kamera depan yang dimiliki hanya beresolusi VGA saja. Tetapi kekurangan ini dapat di tutupi, karena Sony telah membekalinya dengan beberapa aplikasi kamera seperti AR Fun, Social, Live, Timeshift dan Efek AR (Augmented Reality) yang akan memberikan kesan lucu pada foto atau video anda.

Harga Sony Xperia E3

Seperti yang saya katakan tadi bahwa Sony Xperia E3 dibandrol dengan harga yang murah, yaitu harga 2 jutaan. Tetapi untuk model Sony Xperia E3 Dual Sim dijual dengan selisih harga 100 ribu dibandingkan dengan Sony Xperia E3 Single Sim.
  • Harga Sony Xperia E3 Dual Sim : Rp 2.175.000,-
  • Harga Sony Xperia E3 Single Sim : Rp 2.075.000,-
  • Check Harga Terbaru Sony Xperia E3 disini
Harga Sony Xperia E3 memang jauh lebih murah dari Sony Xperia Z3. Namun setidaknya pada ponsel Xperia E3 sudah memiliki fitur yang sama dengan handphone premium tersebut.

Sekian informasi kali ini mengenai Harga Smartphone Sony Xperia E3. Jumpa lagi pada kesempatan selanjutnya di bloghargaharga.blogspot.com. Terima kasih karena sudah berkunjung dan membaca artikel yag berjudul Harga Smartphone Sony Xperia E3, Handphone LTE Dual Sim Terbaru.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Harga Smartphone Sony Xperia E3, Handphone LTE Dual Sim Terbaru

0 comments: